Dunia Rohan diciptakan oleh dewa Ohn dan kemudian memberikan kepercayaan kepada dewa - dewa dibawahnya untuk menciptakan bangsa - bangsa yang akan menghuni dunia Rohan. Kemudian dewa Ohn menciptakan naga untuk menjaga perbatasan masing -masing bangsa agar tidak tercampurnya kebudayaan masing - masing bangsa.
Suasana damai di dunia Rohan tidak berlangsung lama sejak menghilangnya dewa Ohn secara misterius dan para bawahan dewa Ohn, mulai berusaha menghancurkan naga dan bangsa - bangsa karena mulai merasa tidak puas. Sebagian besar mahluk hidup di dunia Rohan pun berubah menjadi monster akibat kutukan para dewa. Para penghuni yang memiliki harapan kepada dewa terus berjuang dan bertahan untuk hidup. Dapatkah para pahlawan Rohan mengembalikan kedamaian dunia tersebut dan menemukan kembali dewa Ohn.
Post a Comment